Wonderful Indonesia : Impianku Berkunjung ke Raja Ampat


Setiap ada yang menanyakan tujuan wisata idaman saya, jawabnya pasti RAJA AMPAT.
Bahkan karena menulis Raja Ampat untuk wish list tempat yang saya ingin kunjungi saat launching sebuah majalah bertema jalan – jalan, membuahkan hasil saya dapat hadiah vocuher menginap serta makan.
Atas dasar itulah, kenapa keinginan saya untuk berkunjung ke tempat satu ini semakin menggebu – gebu. Saya yakin, dalam waktu gak lama lagi, saya akan sampai di tempat tersebut *amien..
Sebenarnya, kenapa sih saya pengen banget ke Raja Ampat ini?
Pertama, karena saya penggemar pantai dan laut. Kalau kata orang yang kenal dekat dengan saya, saya kalau sudah di dalam air,bakal lupa daratan. Dan lautan di Raja Ampat itu terkenal dengan ragam ikan yang sangat banyak. Hadeh, kayaknya kalau sudah menyelam di wilayah ini, saya bakal males banget naik ke atas kapal.
Selain ikan, terumbu karang di wilayah ini juga begitu cantiknya. Dari atas kapal , dengan airnya yang bening, wisatawan dapat melihat segala keindahan ini. Di musim tertentu, kita dapat melihat dari kapal hingga kedalaman lebih dari 20 meter.
Selama ini saya hanya melihat Raja Ampat dari tayangan di TV dan kalau sudah menonton, saya bakal gak mau ganti ke acara lain. Sambil menonton saya selalu berdoa untuk bisa ke tempat ini.
Bagi saya, laut di Raja Ampat ini bagai menyimpan misteri. Ada kesan magic yang menjadi magnet bagi siapapun untuk berkunjung ke tempat ini.
Dari pertama kali saya membaca mengenai Raja Ampat beberapa tahun silam, yang pertama muncul adalah kawasan Misool. Sebuah resort di sana, sepertinya yang pertama kali memulai untuk mengenalkan kawasan ini. Kawasan pegunungan yang dikelilingi lautan.
Misool merupakan salah satu dari 4 pulau utama di kawasan Raja Ampat selain Salawati, Batanta dan Waigeo.  Misool ini mempunyai luas area lebih kurang 2034 meter persegi dengan titik tertingginya 535 meter di atas permukaan laut.
Untuk mencapai Misool ini, dari pelabuhan Sorong terdapat perahu motor yang bisa mengantarkan wisatawan dengan pilihan speed boat, long boat maupun kapal rakyat milik pemerintah setempat.
Kalau kesini, jangan berpikir untuk buru – buru pulang, paling gak seminggu lah (ini apa yang ada dalam impian saya selama ini). Kenapa? Karena spot untuk diving disini begitu banyak. Masing – masing dengan daya tarik tersendiri.
Selain urusan diving yang memanjakan mata dan bakal memacu adrenalin, kawasan pegunungan disini juga sangat keren untuk dieksplore. Hutang mangrovenya begitu terjaga. Begitu juga hewan yang ada disini , dilindungi dengan semestinya dimana wisatawan dilarang untuk berburu.
Pantai di kawasan ini dengan pasir putihnya merupakan daya tarik lain lagi dimana para wisatawan dapat menghabiskan hari tanpa perlu merasa sepi. Berjemur di tepi pantai dan memandang lautan luas.
Kalau saya pribadi berpikir, membaca buku di tepi pantai sambil menikmati semilir angin yang sejuk dengan hamparan pemandangan yang menakjubkan, rasanya sesuatu yang tak ternilai. Saya harus ke tempat ini!
Penduduk asli Raja Ampat sebagian besarnya adalah masyarakat subsistem yang hidup sederhana, tradisional dengan target hanya sebatas mencukupi kebutuhan sehari-harinya. Di daerah ini  juga ada tradisi makan biji buah pinang untuk mempererat persaudaraan.
Suku-suku yang tinggal di Kepulauan Raja Ampat juga membuat kesepakatan untuk menjaga kelestarian lingkungan laut. Sejak dahulu mereka yang menempati kawasan ini telah menjaganya dimana  masyarakat sekitar dilarang mengganggu satu wilayah dalam kurun waku tertentu. Ritual ini dikenal dengan nama Sasi atau Samsom  yang artinya adalah larangan. Ritual ini dilaksanakan setahun sekali selama kurun waktu enam hingga tujuh bulan lamanya.
Membicarakan keindahan Raja Ampat tidak akan ada habisnya, gugusan pulau yang terletak di timur Indonesia ini memang surga dunia.  Anugerah Tuhan Yang Maha Kuasa kepada bangsa Indonesia.
Kepulauan Raja Ampat ini telah terjaga ekosistemnya dengan baik oleh masyarakat setempat maupun mereka yang berkunjung ke tempat ini. Semoga upaya yang dilakukan untuk kelestarian alam di Raja Ampat ini selalu terjaga sehingga dapat dinikmati oleh anak cucu kita.

Misool - gambar : symbiosis-travel.com
Tulisan ini dibuat untuk mengikuti lomba dalam rangka menyambut Sail Raja Ampat 2014 yang dipersembahkan oleh Wonderful Indonesia.

Sumber :

Comments

Popular Posts