Review : Cetaphil Pembersih Muka

Me : Pe, gue gak bawa pembersih muka. Loe punya kan?
Bestie : Ada tuh, pake aja Cetaphil yang di kamar mandi. Loe bisa pake dengan atau tanpa air.
Me : What????!!!! Merk baru ya? Gue baru denger (Dalam hati, ini pasti efeknya gak bakal bersih-bersih amat).

Begitulah pembicaraan antara saya dan sahabat, 4 bulan lalu saat saya menginap di apartemennya. Saat itu, saya tidak membawa pembersih muka karena saya berpikir, ah minta saja sama sahabat saya.
Karena gak ada pilihan lain, yowes, saya pakai saja Cetaphil di kamar mandi dalam keadaan basah (saya basuh muka, usapkan Cetaphil, lalu muka dibilas  dengan air).
Dua bulan lalu saat berada di Mal Taman Anggrek, saya melihat pameran salah satu pharmacy terkemuka dan lagi – lagi melihat booth Cetaphil. Dalam hati saya berpikir, hmmm… sepertinya si Cetaphil lagi gencar-gencarnya promosi ini.
Ketika ada tawaran untuk mereview Cetaphil, pastinya saya ingin merasakan produk ini untuk jangka waktu yang cukup lama. Secara botol dengan berat bersih 125 ml ini, pastinya akan lama baru bisa saya habiskan.
Cetaphil Gentle Skin Cleanser

Saya biasa menggunakan Cetaphil ini dengan cara basah. Mungkin ini karena kebiasaan saya juga sih, yang lebih senang dengan cara basah. Di kamar mandi, muka masih dalam keadaan kering, saya usapkan Cetaphil dan lalu saya bilas dengan air.
Setelah mencoba pemakaian selama dua hari, saya mendapatkan kulit muka menjadi lebih lembab. My face feels moisturized.
Saya pribadi, sebenarnya terbiasa menggunakan sabun muka dari dokter langganan sejak 13 tahun lalu, tapi saat berlibur Januari lalu, ternyata sabun mukanya gak cocok digunakan di negara bersuhu dingin. Alhasil, saya terpaksa membeli sabun muka di negara tujuan. Sejak saat itu, saya lebih fleksibel saat menggunakan sabun muka. Saya juga mulai berani mencoba merk lain. 
Bagaimana dengan penggunaan Cetaphil tanpa air? Coba lihat video berikut ini ya.

Cetaphil sendiri mengandung bahan – bahan aman bagi kulit (bahkan bagi bayi) yang berfungsi membersihkan dan menyegarkan kulit muka (maupun badan kalau mau dipakai untuk mandi) sehingga kulit muka terasa lebih lembut dan halus.
Pembersih muka yang bebas dari kandungan sabun (non-soap) ini membersihkan muka tanpa menyebabkan iritasi.
Kenapa sih membersihkan muka itu penting? Sehari – harinya dengan segala aktifitas di dalam maupun luar rumah; banyak debu dan kotoran yang menempel pada kulit muka. Kalau dibiarkan tanpa dibersihkan, lama-lama kulit terlihat kusam.
Coba deh untuk biasakan diri kamu membersihkan muka, di pagi hari saat mandi sebelum beraktifitas dan malam hari sebelum tidur. 
Kalau saya, pulang kerja cuss langsung membersihkan muka dari make -up yang digunakan lalu dibersihkan lagi menggunakan sabun dan air saat mandi. It’s just like a habit for me. I get used to it.
Percaya deh, menjaga kulit muka itu gak susah kok. Pengen selalu terlihat muda? Awali dengan disiplin untuk merawat kulit muka ya.
About the product
  • Cocok untuk semua jenis kulit, bahkan untuk bayi
  • Bisa untuk wajah dan tubuh
  • Gak menyebabkan iritasi kulit
  • Ph- balanced dengan formula tanpa sabun
  • Dapat digunakan dengan dan tanpa air

Pro 
Produk ini oke banget sih kalau menurut saya. Loving it!
Cons
Harganya, a bit pricey. Perhaps karena masih dibuat di luar Indonesia.


Comments

  1. Bukan pembersih organ intim wanita yaaa ?? Hahaha

    ReplyDelete
  2. Cetaphil everywhere mantap ini brand

    ReplyDelete
  3. Cocok bahkan untuk bayi?! Wah, berarti lembut banget nih pembersih muka ya, Mbak.

    ReplyDelete
  4. Apakah hasilnya cepat dan aman mbak ?

    ReplyDelete
    Replies
    1. hasil apa ya mas? menurut aku, fungsi sabun muka ya hanya untuk membersihkan.

      Delete
  5. HIhihihi cethapil :D aku udah tau lumayan lama ini, udah banyak blogger yang ngereview dan ya emang apa yang cethapil itu keren sih, praktis :D

    ReplyDelete

Post a Comment

Popular Posts